BOS PROVINSI Rp 599,9 M SIAP DIKUCURKAN

Alokasi Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Provinsi Jawa Barat 2010 mendekati angka Rp 600 Miliar. Bantuan itu sebagai program penguat BOS Pusat yang digelontorkan kepada pelajar seluruh jenjang mulai dari SD hingga SMA dan sederajat yang totalnya mencapai 8.570.252 orang. BOS provinsi bagi 26 Kabupaten dan Kota se Jawa Barat tahun ini tepatnya sebesar Rp 599,9 Miliar

Hal itu disampaikan Kabid Dikmenti Dinas Pendidikan Jabar Asep Hilman dalam Konfrensi Pers di Ruang Malabar Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Selasa (4/5/2010). Pemberian dana BOS provinsi ini merupakan yang kedua kalinya, sejak pertama kali digulirkan tahun lalu.

"Sesuai UU Sisdiknas dan UU Kewenangan Pemerintah Pusat dan Kewenangan Provinsi sebagai Daerah Otonom, pembiayaan pendidikan ditanggung secara bersama-sama. Kami berusaha memenuhi kewajiban tersebut, meskipun jumlah yang disediakan saat ini masih jauh dari harapan," ujar Asep.

Lebih lanjut Asep menyatakan, dana BOS provinsi ini diberikan untuk menambah dan menguatkan dana BOS dari pusat. Bedanya, BOS provinsi ini juga mencakup SMA. Kalau BOS pusat hanya untuk SD dan SMP saja. Jadi dengan BOS ini, kita tidak lagi memilah-milah, semua pelajar juga dapat.

"Itu memang masih belum memenuhi kebutuhan riil di lapangan, terutama siswa SMA dan sederajat. Tapi bantuan itu diharapkan dapat meringankan beban orang tua, siswanya tidak drop-out," jelasnya.

Menurut dia, dana BOS yang berjumlah Rp 599,9 Miliar itu terbagi untuk empat satuan jenis pendidikan. Untuk SD dan sederajat alokasinya mencapai Rp 134 Miliar dengan jumlah siswa mencapai 5.360.000 orang, kemudian SMP dan sederajat Rp 271,6 Miliar (2,1 Juta siswa), SMA sederajat Rp 86 Miliar (481 ribu siswa), dan SMK/MA sebesar Rp 107, 6 Miliar (597 ribu siswa).

Cost unit tiap jenjang adalah untuk siswa SD sebesar Rp 25 ribu per tahun, kemudian SMP Rp 127.500 per tahun, dan SMA mencapai Rp 180 ribu per tahun. Jumlah terbesar penerima BOS Provinsi Jabar adalah Kabupaten Bogor yakni Rp 61,2 Miliar dengan jumlah siswa mencapai 952.404 orang. Yang terkecil Kota Banjar Rp 3,5 Miliar untuk 40.492 siswa

Pada tanggal 7 Mei mendatang rencanannya peluncuran BOS akan dilakukan di Kabupaten Subang oleh Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Rangkuman Modul 4 Bahasa Inggris

Membangun Karakter Cara Islam

MUBTADA (المبتدأ) DAN KHABAR (خبر)